Jannah Theme License is not validated, Go to the theme options page to validate the license, You need a single license for each domain name.

Kartu ASN Virtual untuk PNS dan PPPK

Untuk kemudahan pelayanan update data, Badan Kepegawaian Negara (BKN) telah merilis kartu ASN Virtual yang launching pada rangkaian perhelatan Rakornas Kepegawaian yang diselenggarakan secara hybrid, Kamis 21 Juli 2022.

Kartu virtual ASN ini dapat digunakan bagi seluruh ASN/PNS/CPNS/PPPK yang sudah mempunyai akun di MYSAPK BKN guna memberikan kemudahan pelayanan saat update data. Artinya, jika ada perbaikan data atau pembaruan (update) data ASN, tidak perlu lagi mengusulkan untuk pencetakan ulang Kartu Pegawai Negeri Sipil.

Kartu virtual ASN BKN ini dapat digunakan sebagai identitas.

Selain lebih mudah dan praktis, kartu ASN Virtual ini juga dapat diakses dengan sejumlah fitur yang tersedia.

Kartu ASN Virtual ini merupakan pengganti kartu fisik. Jadi jika Kartu fisik PNS rusak/hilang, maka seluruh PNS/CPNS/PPPK yang mempunyai TMT (Terhitung Mulai Tanggal) PNS serta TAK (Tanggal Awal Kontrak) PPPK tak lagi perlu memohon pada instansi untuk pembuatan kartu baru,karena pembuatan kartu baru bisa langsung melalui MYSAPK BKN.

Keunggulan Kartu ASN Virtual :

  1.   Proses cepat

ASN langsung mendapatkan kartu pegawai jika sudah dinyatakan memiliki TMT PNS ataupun Tanggal Awal           Masa Kerja PPPK melalui Aplikasi MYSAPK tanpa melalui prosedur pengajuan ke BKN.

  1.   Hemat biaya ( efisien )

Tidak ada lagi biaya yang dikeluarkan untuk mencetak kartu secara fisik.

  1.   Praktis

ASN tidak perlu menyimpan kartu secara fisik cukup di smartphone masing masing.

  1.   Tidak ada lagi kartu hilang/rusak atau aman

Kartu dapat dilihat sewaktu waktu melaui MYSAPK.

  1.    Update data

Dalam pengupdatean data tidak perlu cetak/ganti kartu lagi.

  1.   Akuntabel

Validitas data ASN dapat dicek melalui QR code.

  1.    Modern

Kartu memiliki desain yang modern dan kekinian.

BUKU PETUNJUK PEMBUATAN KARTU ASN VIRTUAL DAPAT DIUNDUH DISINI

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker