Pemaparan Laporan Kinerja Tahunan BKPSDM Kabupaten Wajo
WAJO – Acara yang berlangsung di Ruang Rapat BKPSDM tanggal 3 Januari 2019 dipimpin oleh Sekretaris BKPSDM Bapak Edy Rakhman S.Sos., M.Si. dan dihadiri oleh seluruh staf BKPSDM Kabupaten Wajo, acara ini akan menjadi rujukan atau contoh kepada instansi yang ada di Kabupaten Wajo nantinya.
Sekretaris BKPSDM Wajo memimpin kegiatan pemaparan laporan kinerja tahunan
Dimulai dari pemaparan Sekretariat BKPSDM yang memberikan pemaparan sebagai PPTK dari kegiatan yang dilaksanakan selama kurun waktu satu tahun, dan pemaparan ini mendapatkan tanggapan dari peserta dari bidang lain yang ada di BKPSDM.
Acara seperti ini sangat penting mengingat bahwa kepala subbagian yang ada di BKPSDM menjadi penanggung jawab dari kegiatan atau menjadi PPTK dan menjadi bahasan dari tupoksi masing-masing di setiap bidangnya, kegiatan seperti ini sangat penting karena hal ini merupakan pertanggungjawaban kegiatan dari pelaksana kegiatan di tiap-tiap bidang dalam satu tahun anggaran.
Sehingga apa yang kita kerjakan dan laksanakan dalam satu tahun anggaran dapat dilaksanakan dan dipertanggungjawabkan setiap akhir tahun anggaran.
Ini sejalan dengan harapan dari Bapak Sekretaris Daerah H. Amiruddin A, S.Sos., M.M. ketika memimpin apel pagi di hari pertama tahun 2019 dia sangat mengharapkan bahwa kegiatan pemaparan laporan kinerja tahunan sebisa mungkin juga diterapkan di Sekretariat Daerah kabupaten Wajo dan bisa ditularkan ke dinas atau OPD yang lain nantinya (Humas Pemkab Wajo).